Senin, 15 November 2010

Rihanna Beri 30.000 Poundsterling Untuk Hadiah Pernikahan Katy Perry ( Sekaligus tanda permintaan maaf )

Foto: Getty Images/ Kevin Winter




Sebagai sahabat setianya, Rihanna tak henti-hentinya meminta maaf pada Katy Perry karena absen di hari pernikahan Perry dan Russell Brand, 23 Oktober lalu. Sebagai tanda permintaan maafnya, Rihanna rela memberikan hadiah pernikahan kepada Perry dan Brand senilai £ 30 ribu atau senilai Rp 432 juta.
Menurut The Sun, pelantun Only Girl (In the World) ini membeli tiket perjalanan ke tokyo untuk pengantin baru tersebut.
"Rihanna belum berhenti meminta maaf sejak hari pernikahan," jelas seorang sumber.
Rihanna harus 'memutar otaknya' untuk membayar semua kesalahannya. Dan ia tahu betul kalau KatyPerry menyukai kota Tokyo. Akhirnya dipilihlah perjalanan liburan sebagai hadiah sekaligus permintaan maafnya.
"Dia tahu betapa cintanya Katy dengan Tokyo. Dia (Rihanna) berharap ini bisa menjadi perjalanan yang akan selalu diingat oleh mereka (Perry-Brand)," tandas sumber.
Perjalanan ini termasuk penerbangan kelas satu dan empat malam menginap di hotel Mandarin Oriental. Tak berhenti sampai disitu, Rihanna juga membelikan sepasang gelang emas untuk pasangan tersebut.
Gila, nggak heran deh kalau bisa ngabisin duit segitu banyaknya.
Foto: Getty Images/ Kevin Winter

by Sekar Seruni 
(hai-online.com)
Thank's

Tidak ada komentar:

Posting Komentar